Thursday 23 May 2013

Ramalan Prediksi DORTMUND VS MUNICH : Orangutan, Tapir, Berang-Berang Pilih Borrusia

hollywoodreporter-infoFinal Liga Champions antara Borussia Dortmund versus Bayern Munich digelar Minggu (26/5/2013) dini hari. Prediksi dan spekulasi mulai bermunculan. Dortmun akan mengalahkan Bayern Munich di final Liga Champions pada akhir pekan. Setidaknya begitulah prediksi dari tiga jenis binatang peramal di Jerman.

Perkara ramal-meramal hasil pertandingan dengan menggunakan hewan ini sempat ramai menyusul terkaan Paul si Gurita yang akurat di Piala Dunia 2010 silam.

Menjelang partai puncak Liga Champions antara dua klub Jerman di Wembley, Sabtu (25/5/2013), hewan-hewan “peramal” pun ikut meramaikan. Setidaknya ada tiga jenis hewan di Jerman yang dikabarkan telah memberikan prediksinya akan laga itu.

Walter si orangutan adalah yang pertama. Penghuni sebuah kebon binatang di Dortmund itu memilih klub kota domisilinya akan menjadi pemenang.

Ramalan Walter ini terjadi melalui prakarsa surat kabar Ruhr Nachrichten, yang meminta petugas kebon binatang Eddie Laudert untuk menempatkan jersey Dortmund dan Bayern untuk kemudian dipilih si orang utan. Walter pada awalnya sempat terpikat dengan jersey Bayern, meski pada akhirnya memilih Dortmund.

Menilik kebon binatang yang ditempati Walter ada di kota Dortmund, tudingan bias boleh jadi akan ditujukan kepadanya. Tetapi, seperti dilansir ESPN, Rabu (22/5/2013) kebon binatang di Leipzig dan Aue pun ternyata kompak memilih timnya Juergen Klopp.

Di Leipzig, seekor tapir bernama Baru lebih memilih kohlrabi (sejenis kol–red) berwarna hitam-kuning ala Dortmund ketimbang merah-putih punya Bayern.

Sementara di Aue, dua berang-berang bernama Ferret dan Mormel turut memilih makanan kecil yang ditempatkan di sudut Dortmund alih-alih menuju makanan serupa yang ada di sudut milik Bayern.

Boleh sepakat dengan mereka, boleh juga tidak. Yang pasti pemenang pertandingan di Wembley nanti cuma akan bisa ketahuan setelah peluit akhir dibunyikan oleh pengadil lapangan.

No comments:

Post a Comment