Saturday 15 June 2013

Hasil Skor Akhir Piala Konfederasi: Brasil vs Jepang (Minggu, 16 Juni 2013)

Update Hasil Skor Akhir Pertandingan Brazil vs Jepang (Grup A) Babak Penyisihan Piala Konfederasi 2013 pada hari Minggu, 16 Juni 2013, pukul 01.30 WIB, HaMoshava Stadium, Petah Tikva (Israel). Berikut ulasan lengkapnya dari "bola(penting)"......


***Nah kawan kawan semuanya, adapun pertandingan super duper bigmatch "Brazil vs JepangPiala Konfederasi 2013, kali ini disiarkan secara langsung live di ANTV dan berkesudahan dengan skor ....????? (ini dia live skornya).

Berikut bahasan lengkapnya:
Brasil memulai perjalanan mereka di Piala Konfederasi 2013 dengan mulus setelah melewati hadangan Jepang berkat kemenangan mutlak 3-0 di Estadio Nacional, Minggu (16/6) dini hari.

Bertanding di depan ribuan pendukungnya sendiri, Selecao menggebrak sejak menit awal dan mengambil alih kendali permainan. Dan tak lama laga berjalan, seluruh isi stadion bersorak setelah bintang pujaan mereka, Neymar membawa Brasil unggul dengan tembakan kerasnya dari depan kotak penalti.

Tempo permainan mulai melamban memasuki pertengahan babak pertama dan kedua kubu tak banyak melepas peluang emas - kecuali tendangan keras Fred yang masih bisa dihalau Kawashima di menit akhir. Kedudukan 1-0 untuk tuan rumah bertahan hingga laga memasuki jeda turun minum.

Brasil memulai babak kedua dengan intensitas yang sama dan mereka kembali mencetak gol cepat saat laga baru berjalan tiga menit. Tendangan keras mendatar Paulinho dari depan kotak penalti menghantam tangan Kawashima dan melesat masuk ke dalam gawang. 2-0 Brasil memimpin.

Gol tersebut membuat tim Samba bermain kian nyaman dan mulai memperlamban ritme permainan dengan strategi penguasaan bola. Taktik tersebut dijalankan hingga memasuki menit akhir sebelum Brasil akhirnya menghantam Jepang dengan gol ketiga yang dicetak Jo di masa injury, menuntaskan umpan terobosan Oscar.

Tak lama setelah gol tersebut, wasit meniup peluit panjang tanda laga usai. Dan kemenangan membuat Brasil untuk sementara memuncaki klasemen Grup A dan meraih modal berharga untuk melakoni laga berikutnya.

Susunan pemain Brasil:
Julio Cesar; Dani Alves, Thiago Silva, David Luiz,Marcelo; Luiz Gustavo, Paulinho; Oscar, Hulk (Hernanes 75'), Neymar (Lucas Moura 74'); Fred (Jo 81')

Susunan pemain Jepang:

Kawashima; Uchida, Yoshida, Konno, Nagatomo; Hasebe, Endo (Hosogai 78'); Kiyotake (Maeda 51'), Honda (Inui 89'), Kagawa; Okazaki

Statistik Pertandingan Brasil vs Jepang
3'[0 - 0]
Fred
3'[1 - 0]
Neymar
45'[1 - 0]
M. Hasebe
48'[1 - 0]
Dani Alves
48'[2 - 0]
Paulinho
93'[2 - 0]
Oscar
93'[3 - 0]
Jo

No comments:

Post a Comment